Koramil 07/Kampar Kodim 0313/Kpr Lakukan Pemadaman di Rimbo panjang Antisipasi Penyebaran Api

0
613

Tambang, Auramedia.co – Guna mengantisipasi bencana kebakaran lahan yang terjadi di rimbo panjang, Anggota Koramil 07/Kampar Kodim 0313/Kpr terus melaksanakan pemadaman titik api di Rt 02/01 dusun 1 desa Rimbo Panjang, Kec.Tambang, Kab. Kampar. Minggu, 15/09/2019.

Kondisi Kemarau yang berkepanjangan, mengakibatkan Sumber air di kanal dan parit di lokasi titik api mengalami kekeringan. Hal inilah yang menjadi kendala dalam penanganan titik api/asap.

Untuk mengatasi penanggulangan kebakaran ini, sebanyak 30 orang Anggota Tim Subsatgas yang terdiri dari TNI/ Polri , BNPB dan Manggala Akni dengan semangat secara bahu- membahu turun memadamkan titik api di 2 lokasi yang berbeda di Rimbo panjang, kecamatan Tambang.

Anggota Koramil 07/Kampar Pelda Erial yang bergabung dalam Tim Subsatgas 6 mengatakan,” Tim kita bagi 2, satu Tim tetap melakukan pemadaman di Belakang Perum Marwah Sejahtera, dan 1 Tim lagi melaksanakan pemadaman jalan TKD Rt 02/01 dusun 1 desa Rimbo Panjang ini.

Akibat keterbatasan sumber air di lokasi kebakaran, terpaksa kita tetap mendatangkan Air menggunakan 2 unit mobil Damkar secara bergantian untuk mengatasinya. Sambung Pelda Erial.(***)