Yogyakarta, Auramedia.co-Ikatan Pelajar Riau Yogyakarta Komisariat Kampar (IPRY-KK) lakukan dialog bersama Alumni dan berdiskusi terkait Penerapan PSBB oleh Pemerintah Kabupaten Kampar dengan tema “Dampak Penerapan PSBB Terhadap Kesejahteraan Masyarakat Kampar” yang berlangsung dengan hikmat dan sukses.
Diskusi online ini dilaksanakan pada hari Senin, 19 Mei 2020 melalui aplikasi zoom. Pemateri dari diskusi ini adalah Ketua KAPEMARY Kampar yang juga Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Kampar Agus Chandra, S.IP dan moderator Demisioner Ketua IPRY-KK Muhammad Suryatama. Diskusi ini dihadiri juga oleh Ketua IPRY-KK Periode 2014-2016 M. Al Hafizh, S.T.
Dari diskusi online ini berlangsung sangat menarik karena membahas PSBB yang diterapkan di Kabupaten Kampar, dari diskusi ini IPRY-KK mengeluarkan Rekomendasi untuk Pemerintah Kabupaten Kampar, antara lain:
Pertama, Meminta Pemerintah Kabupaten Kampar untuk memutus rantai penyebaran COVID-19 dan tidak memutus rantai ekonomi Masyarakat.
Kedua, Meminta Pemerintah Kabupaten Kampar untuk mengoptimalkan Posko di setiap Perbatasan Kabupaten Kampar dan di Desa Desa untuk Check Poin.
Ketiga, Meminta Pemerintah Kabupaten Kampar untuk selalu menggalakan sosialisasi PSBB kepada Masyarakat Kabupaten Kampar.
Keempat, Meminta Pemerintah Kabupaten Kampar untuk mengawasi bantuan dalam bentuk apapun di Desa Desa agar tepat sasaran kepada Masyarakat yang sangat layak membutuhkan.

Ketua Toibul Hadi menyampaikan ucapan, “terimakasih kepada Abang Agus Chandra yang sudah mengisi materi dan mau meluangkan waktu serta tenaga untuk menyalurkan ilmu kepada kami, terimakasih juga kepada Abang Surya dan Kawan kawan Pelajar Kampar Yogyakarta yang sudah berdialog dengan menarik sehingga menghasilkan Rekomendasi. Harapannya semoga Diskusi bersama Alumni terus berlanjut dan Rekomendasi dari IPRY-KK memberikan dampak yang baik untuk Masyarakat Kabupaten Kampar, serta yang paling penting Masyarakat Kabupaten Kampar terhindar dari Kemiskinan akibat penerapan PSBB di Kabupaten Kampar, apalagi sekarang sudah dekat Hari Raya Idul Fitri 1441 H”***




























