Warga Apresiasi Pembangunan Jalan Aspal Teluk Kenidai Sepanjang 2,8 Km

0
644

TAMBANG,(auramedia.co) – Masyarakat Dusun III Teluk Jering, Desa Teluk Kenidai, Kabupaten Kampar, sangat berterima kasih kepada Pemerintah Daerah yang telah membangun jalan penghubung antara Kampung Pinang menuju Desa Teluk Kenidai.

Salah satu warga Dusun III Teluk Jering, Edy(40) curhat kepada media, menyampaikan rasa syukurnya terhadap adanya jalan penguhubung Kampung Pinang menuju Teluk Jering.

“Alhamdulillah Kampung kami sudah bisa dikatakan lebih baik dari sebelumnya, jalan ini sangat bermanfaat bagi kami semua yang tinggal disini. Alhamdulillah, ekonomi masyarakat meningkat dengan adanya akses ini,” Ujarnya, Selasa (22/12/2020).

Kemudian, Tokoh Masyarakat Teluk Jering, Husny Mubarak (37) mengaku bahwa Dulu jalannya tidak semulus saat ini, hanya bisa dilalui jalan kaki, adapun dulu kami menggunakan rakit.

“Jalan ini sangat bermaanfaat bagi kami warga Teluk Jering, karena memang dulunya kampung kami ini, kampung kecil, terpencil, terkucil bahkan terabaikan. Sekarang sudah terlihat luas dan bisa dilalui oleh alat transportasi, Alhamdulillah ekonomi serta sektor pariwisata masyarakat meningkat” Pungkasnya.

Disampaikannya masyarakat sangat bersyukur akses perekonomiannya saat ini dapat berjalan lancar. Sebab, jalan-jalan yang berada disekitar lingkungannya mulus dalam keadaan baik.

“Kalau sekarang mengangkut hasil bumi dari karet dan sawit sudah mudah. Jadi kalau dahulu mengangkut hasil bumi harus mengeluarkan biaya besar. Alhamdulillah setelah ada pembangunan dari pemerintah kami tidak perlu keluar uang, cukup mengganti uang bensin saja dan upah kuli,” terang Husni.

Menurutnya, masyarakat tidak banyak tuntutan kepada pemerintah, hanya ingin dapat hidup layak dengan terpenuhinya segala kebutuhan hidupnya. Seperti jalan sebagai sarana. Sehingga dapat mengurangi pengeluaran, serta dapat meningkatkan kesejahteraannya.

“Jadi uang yang seharusnya digunakan untuk ongkos angkut hasil bumi dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan hidup lainnya. Atau dapat pula yang dijadikan modal usaha untuk meningkatkan perekonomian keluarga, ” terangnya.

Senada dikatakan Kepala Dusun III Teluk Jering, Desa Teluk Kenidai, Fauzy. Ia sangat apresiasi atas upaya yang telah dilakukan pemerintah, khususnya di daerah demi meningkatkan kesejahtraan rakyatnya. Diaspal nya jalan lingkungan disini setidaknya sudah memberikan rasa nyaman kepada masyarakat pengguna jalan. Dengan demikian roda perekonomian bisa berjalan dengan lancar juga.

“Kami masyarakat secara pribadi sangat berterima kasih atas segala langkah percepatan pembangunan yang dilaksanakan Pemerintah, khususnya di Daerah kami ini. Serta jalan ini mampu meningkatkan sektor pariwisata Pulau Cinta Teluk Jering,” Pungkas Fauzy.
Informasi yang dihimpun dari berbagai sumber ,bahwa pembangunan jalan aspal hotmix sepanjang 2,8 km dengan sumber dana DAK(dana alokasi khusus) APBN tahun anggaran 2019, sebesar Rp 9 milyar lebih.(Redaksi)