Polisi di Rokan Hilir Sisihkan Gaji untuk Bedah Rumah Warga

0
452

Rokan Hilir, auramedia.co – Polres Rokan Hilir, Riau membuat terobosan baru. Seluruh personel sepakat untuk menyisihkan gaji 2,5 persen untuk membantu masyarakat tidak mampu.

Kesepakatan menyisihkan gaji 2,5 persen itu disampaikan Kapolres Rokan Hilir, AKBP Nurhadi Ismanto. Nurhadi menyebut, dari potongan itu pihaknya bisa membantu masyarakat.

“Kita kemarin sudah sepakat untuk potong gaji personel untuk umat muslim dipotong 2,5 persen. Setiap bulan itu terkumpul ada Rp 80 jutaan,” ungkap Nurhadi kepada detikSumut, Selasa (19/4/2022).

Nurhadi mengatakan gaji yang dipotong disetorkan langsung ke Badan Amil Zakat Nasional (Baznas). Selanjutnya bersama Basznas pihaknya mencari masyarakat kurang mampu yang dinilai layak mendapat bantuan.

“Dari uang zakat ini kita menyalurkan untuk fakir miskin, anak yatim sampai beasiswa. Salah satunya kami bedah rumah di bulan Ramadan,” kata Nurhadi.

Sepanjang Ramadan tahun ini, polres memang mengadakan program Ramadan Berbagi. Salah satu implementasinya adalah bedah rumah.

Terobosan baru tersebut, diakui Nurhadi baru pertama kali ada di Provinsi Riau. Terbukti, hari ini pihaknya bersama tim Baznas dapat membedah rumah warga Bangko Pusako, bernama Samsul.

Samsul dinilai layak mendapat bantuan bedah rumah karena kondisinya yang sangat memprihatinkan.

Sebagai nelayan, lansia berusia 52 tahun tersebut sangat kesulitan karena rumahnya kerap terendam banjir.

“Dana pembangunan rumah ini berasal dari zakat profesi personel Polres Rokan Hiliri senilai Rp 20 juta dan dari Baznas Rp 15 juta atau total Rp 35 juta. Jadi sebelum bantuan ini diberikan di bulan Ramadan, tim kita sudah survei dan memang layak,” kata Nurhadi.

Nurhadi berharap masyarakat bisa ikut berpartisipasi memberikan informasi jika ada warga yang layak mendapat bantuan. Terutama bantuan pendidikan, rumah, UMKM hingga petani dan nelayan.

Sumber : https://apps.detik.com/detik/