Donasi TAs Literasi JNE Pekanbaru untuk Forum TBM Riau

0
337

Pekanbaru, auramedia.co – Jumat, 10 Juni 2022, suasana kantor JNE Pekanbaru terlihat lebih meriah dan ramai dari hari biasa. Hal ini terjadi karena perusahaan yang bergerak di bidang pengiriman dan logistik itu kedatangan tamu dari Forum TBM Riau. Pada momen silaturahmi yang hangat tersebut, FTBM Riau menerima 10 unit TAs Literasi dari JNE Pekanbaru dan diserahkan langsung oleh Zulheri Adha selaku Human Capital JNE Pekanbaru

Bantuan 10 unit TAs Literasi tersebut akan disalurkan ke PD Forum TBM se-Riau, yang selanjutnya akan diberikan kepada TBM di daerah, sebagai bentuk support gerakan lapak baca dan perpustakaan keliling. Bantuan tersebut merupakan salah satu bentuk kerjasama JNE Pekanbaru dan Forum TBM Riau yang sama-sama mewujudkan komitmen di dunia literasi Bumi Lancang Kuning.

Seperti yang disampaikan Zulheri Adha, “Donasi Tas Literasi ini merupakan dukungan JNE Pekanbaru untuk teman-teman TBM, terutama yang di pelosok negeri yang terus bergerak mendekatkan akses bahan bacaan ke masyarakat.” Zulheri sangat berharap bantuan ini membawa keberkahan untuk gerakan literasi di Riau.

Forum TBM Riau tentu saja amat mengapresiasi bantuan dari perusahaan yang beralamat di Jalan Sisingamangaraja No. 65, Kota Tinggi, Kec. Pekanbaru Kota ini. “Terima kasih kami ucapkan kepada JNE Pekanbaru untuk TAs Literasi ini, TAs ini akan menjadi penyemangat teman-teman untuk terus bergerak membawa kebahagiaan untuk anak-anak di pelosok Riau,” kata Wina ,salah satu perwakilan PW Forum TBM Riau.

Semoga langkah kerjasama Forum TBM Riau dan JNE Pekanbaru ini menjadi permulaan yang baik, dan diikuti juga oleh mereka yang peduli akan pemberdayaan masyarakat untuk kian bersemangat menggelorakan literasi di tanah Melayu ini.